Latest News

Banjir Landa Kota Suci Mekkah dan Madinah, Satu Orang Tewas

Kawasan Makkah Banjir, Satu Warga Tewas
Kota Suci Makkah, Arab Saudi.

BERITA TERKINI, MAKKAH---Hujan lebat yang terus mengguyur Makkah dan Madinah telah mengakibatkan banjir yang merendam kedua Kota Suci tersebut. Sejauh ini, banjir bandang sudah menelan satu korban tewas dan 47 lainnya dievakuasi karena terjebak banjir.

Seperti dilansir arabnews.com, petugas Pertahanan Sipil setempat, Kolonel Saeed Sarhan mengatakan proses evakuasi korban banjir cukup sulit karena akses jalan yang tidak bisa dilewati karena banjir dan ketinggian air yang bisa menenggelamkan orang dewasa. Stafnya terus memantau tingkat banjir di beberapa daerah yang terendam banjir.

Dari pantauan sementara dari petugas pertahanan sipil, bendungan Alabab yang menghubungkan dua kota Bathan dan Hawan dilaporkan tingkat ketinggian air hampir mencapai batas maksimum. Jika hujan terus mengguyur kota tersebut dikhawatirkan sistem pertahanan bendungan tidak lagi dapat menahan air di bendungan tersebut.

Dikarenakan evakuasi darat sangat menyulitkan, pemerintah Saudi telah menyiagakan jalur evakuasi udara melalui helikopter ke tempat-tempat rawan banjir seperti Rabigh, Alkamil dan 'Alabwa di Provinsi Makkah. Ketika evakuasi Selasa (20/11) kemarin, ditemukan satu korban tewas yang belum teridentifikasi identitasnya.

Jalan raya yang menghubungkan Rabigh, Yanbu, dan Alhada ke Almahani di Provinsi Taif terpaksa ditutup karena kondisi banjir yang cukup berbahaya. Akibat banjir tersebut, beberapa sekolah menyatakan libur untuk mencegah hal-hal negatif yang tidak diinginkan.

Sumber : Republika.online
  • Komen yuk!!, jangan lupa centang "Also post on Facebook" :)
  • BERITA TERKINI Designed by Templateism.com Copyright © 2014

    Theme images by Bim. Powered by Blogger.