Latest News

Mesir Kembali Memanas, 4 Orang Tewas

Konvoi tentara tiba di dekat Lapangan Tahrir, Kairo saat terjadi bentrok
Konvoi tentara tiba di dekat Lapangan Tahrir, Kairo saat terjadi bentrok

BERITA TERKINI, KAIRO---Empat orang tewas di Kairo, Jumat, ketika pendukung Presiden terguling Mesir Mohamed Morsi bentrok dengan penentang mereka dan pasukan keamanan, kata seorang pejabat medis kepada AFP. 

Khaled al-Khatib, kepala pelayanan darurat Mesir, mengatakan, 40 orang juga cedera dalam bentrokan itu, yang meletus setelah sholat Jumat di ibu kota Mesir tersebut dan daerah-daerah lain di negara itu. "Empat orang tewas di Kairo. Korban tewas tidak mencakup polisi atau aparat keamanan," kata Khatib tanpa menyebutkan penyebab kematian mereka.

Kairo dilanda bentrokan-bentrokan sengit yang umumnya terjadi di sekitar Lapangan Tahrir, pusat pemberontakan 2011 yang menggulingkan Presiden Hosni Mubarak. Polisi menembakkan peluru amunisi ke udara dan gas air mata untuk mencegah kelompok oposisi memasuki lapangan itu, ketika ratusan pendukung Morsi meneriakkan "Allahu Akbar", kata wartawan AFP.

Militan meningkatkan serangan terhadap pasukan keamanan setelah militer menggulingkan Presiden Mesir Mohamed Morsi pada 3 Juli. Penumpasan militan yang dilakukan kemudian di Mesir menewaskan ratusan orang dan lebih dari 2.000 ditangkap di berbagai penjuru negara itu.

Kekacauan meluas sejak penggulingan Presiden Hosni Mubarak dalam pemberontakan rakyat 2011 dan militan meningkatkan serangan-serangan terhadap pasukan keamanan, terutama di Sinai di perbatasan dengan Israel.

Sumber: Republika Online
  • Komen yuk!!, jangan lupa centang "Also post on Facebook" :)
  • BERITA TERKINI Designed by Templateism.com Copyright © 2014

    Theme images by Bim. Powered by Blogger.