Latest News

Israel Selatan Kena Hantaman Dua Roket Gaza

roket
roket

BERITA TERKINI, YERUSALEM -- Dua roket yang ditembakkan dari Jalur Gaza menghantam Israel selatan. Kepolisian setempat melaporkan dua roket tersebut tidak menimbulkan kerusakan atau korban.

"Roket-roket itu mendarat di daerah Eshkol," kata Luba Samri, Rabu (24/7) waktu setempat.
Sebuah roket menghantam daerah yang sama pada Ahad (21/7) lalu, dan dua lagi mendarat di Israel selatan pada Kamis pekan lalu, namun tidak ada korban atau kerusakan.

Insiden saling serang terakhir antara Israel dan pejuang Gaza terjadi pada 25 Juni lalu, ketika kelompok Jihad Islam menembakkan lima roket ke Israel yang dibalas dengan gempuran udara ke Gaza.

Hamas bertanggung jawab memastikan bahwa kelompok-kelompok pejuang Palestina menghormati ketentuan gencatan senjata yang ditengahi Mesir yang mengakhiri konfrontasi besar delapan hari dengan Israel tahun lalu.

Israel dan kelompok pejuang Hamas yang menguasai Jalur Gaza terlibat dalam perang delapan hari pada November yang menewaskan 177 orang Palestina, termasuk lebih dari 100 warga sipil, serta enam orang Israel.

Kekerasan itu meletus pada 14 November dengan pembunuhan komandan militer Hamas Ahmed Jaabari oleh Israel.

Selama operasi delapan hari itu, militer Israel menyatakan telah menghantam lebih dari 1.500 sasaran, sementara pejuang Gaza menembakkan 1.354 roket ke Israel, 421 diantaranya disergap oleh sistem anti-rudal Iron Dome.

Sumber: Republika Online

  • Komen yuk!!, jangan lupa centang "Also post on Facebook" :)
  • BERITA TERKINI Designed by Templateism.com Copyright © 2014

    Theme images by Bim. Powered by Blogger.