Latest News

Hadapi Jerman, Dukun Santet Brasil Beraksi

BERITA TERKINI, Seorang dukun di Brasil siap memberikan dukungan kepada tim kesayangannya ketika menghadapi Jerman di semifinal Piala Dunia 2014 di Belo Horizonte.

Namun dukungan yang diberikan dukun yang bernama Helio Silman kepada Brasil itu tidak biasa. Dia mengatakan akan menyantet kaki seorang pemain top Jerman di laga nanti.

Ritual in ternyata sudah dilakukannya sebelum Brasil tampil di setiap pertandingannya.

"Saya akan mengambil pemain top mereka dan mengikat kakinya sehingga dia tidak bisa berjalan di lapangan," kata Sillman.

Di tokonya "World of Orixas" di lingkungan utara Madureira, Sillman melakukan ritual sebelum pertandingan Selecao.

Dia menggunakan sebuah kotak lapangan berbentuk bola kecil sebagai altar dan menempatkan lilin yang dinyalakan di dalam warna tim lawan. Tidak ketinggalan ada boneka voodoo pemain Jerman yang akan diguna-gunainya.

Namun perlu dicatat, apa yang dilakukan Silman sebelumnya tidak berhasil. Ketika melawan Kolombia, pemain yang disantet Silman, James Rodriguez berhasil mencetak gol ke gawang Brasil meski akhirnya tuan rumah memenangkan laga perempat final tersebut. (src:beritasatu.com)
  • Komen yuk!!, jangan lupa centang "Also post on Facebook" :)
  • BERITA TERKINI Designed by Templateism.com Copyright © 2014

    Theme images by Bim. Powered by Blogger.