BERITA TERKINI, Surat kabar Malaysia 'Harian Metro' dalam situs jejaringnya menurunkan berita Rhoma Irama yang berusaha maju dalam Pemilihan Presiden 2014.
Dalam tulisannya yang berjudul 'Rhoma Yakin Sokongan PKB', Harian Metro
menulis Rhoma Irama mendapat dukungan dari Partai Kebangkitan Bangsa
(PKB) untuk maju menjadi salah satu calon presiden (capres) 2014.
''Raja Dangdut yang kini memasang impian menjadi Presiden Indonesia,
Rhoma Irama, berkata dia yakin pencalonannya mendapat sokongan padu dari
Parti Kebangkitan Bangsa (PKB),'' sebut laporan Harian Metro.
Rhoma Irama menolak tudingan bahwa PKB tidak serius dalam mencalonkan
dirinya sebagai capres. Rhoma Irama juga membantah bahwa dia hanya
diperalat untuk kepentingan politik.
''Sungguh naif untuk menyebut saya diperalat PKB,'' kata Rhoma Irama seperti dikutip dalam laporan Harian Metro. ''Ini bukan komitmen antara saya dan Cak Imin (Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar), tetapi antara kelompok kami.'' (src:republika.co.id)