BERITA TERKINI, Ada keajaiban di setiap kecelakaan yang
terjadi. Seperti yang terjadi pada tragedi tenggelamnya sebuah kapal
feri di Korea Selatan (Korsel). Seorang bocah enam tahun berhasil
ditemukan selamat.
Kwon Ji-Yeon terpisah dari keluarganya ketika Kapal Feri Sewol tenggelam pada Rabu 16 April 2014. Kini dirinya dirawat di sebuah rumah sakit di wilayah Mokpo, tidak jauh dari Jindo.
Beberapa rekaman video menunjukkan bahwa bocah perempuan itu menggunakan jaket penyelamat ketika diselamatkan oleh regu penjaga pantai. Berdasarkan keterangan dari pihak petugas medis, Kwon tidak menderita cedera dalam.
Sementara pihak pencari masih terus melacak keberadaan orangtua dan kakak dari Kwon. Namun hingga kini belum bisa dikonfirmasi apakah keluarga dari Kwon masih hidup atau sudah tiada. Demikian seperti dilansir dari Reuters, Kamis (17/4/2014).
Karena diliput oleh media, banyak orang yang mencari tahu sanak keluarga Kwon. Akhirnya paman dari Kwon berhasil melakukan kontak dengannya.
Proses pencarian terhadap korban kecelakaan kapal feri masih terus dilakukan oleh penjaga pantai dan Angkatan Laut Korsel. Hingga saat ini, dipastikan 290 orang masih hilang.
Kapal Feri Sewol dikabarkan mengangkut sekira 450 penumpang. Sembilan orang dinyatakan tewas, sementara 179 lainnya berhasil diselamatkan. (src:okezone.com)
Kwon Ji-Yeon terpisah dari keluarganya ketika Kapal Feri Sewol tenggelam pada Rabu 16 April 2014. Kini dirinya dirawat di sebuah rumah sakit di wilayah Mokpo, tidak jauh dari Jindo.
Beberapa rekaman video menunjukkan bahwa bocah perempuan itu menggunakan jaket penyelamat ketika diselamatkan oleh regu penjaga pantai. Berdasarkan keterangan dari pihak petugas medis, Kwon tidak menderita cedera dalam.
Sementara pihak pencari masih terus melacak keberadaan orangtua dan kakak dari Kwon. Namun hingga kini belum bisa dikonfirmasi apakah keluarga dari Kwon masih hidup atau sudah tiada. Demikian seperti dilansir dari Reuters, Kamis (17/4/2014).
Karena diliput oleh media, banyak orang yang mencari tahu sanak keluarga Kwon. Akhirnya paman dari Kwon berhasil melakukan kontak dengannya.
Proses pencarian terhadap korban kecelakaan kapal feri masih terus dilakukan oleh penjaga pantai dan Angkatan Laut Korsel. Hingga saat ini, dipastikan 290 orang masih hilang.
Kapal Feri Sewol dikabarkan mengangkut sekira 450 penumpang. Sembilan orang dinyatakan tewas, sementara 179 lainnya berhasil diselamatkan. (src:okezone.com)