Latest News

Misteri Suara Mirip Bebek di Bawah Laut Terpecahkan

ANEH UNIK, Selama hampir setengah abad lamanya, para peneliti masih dibingungkan untuk memecahkan misteri suara yang mereka sebut dengan nama Bio-Duck. Akhirnya, setelah lama menunggu, misteri tersebut berhasil terpecahkan.

Bio-Duck ini merupakan suara misterius yang terdeteksi di dalam samudera . Suara yang mirip seperti suara bebek ini pertama kali terekam di sekitar lautan lepas Australia.

Suara yang memiliki tingkat frekuensi rendah atau sekitar 50 sampai 300 MHz ini pertama kali dideteksi oleh sebuah kapal selam bernama Oberon.

Dikutip dari Sploid Gizmodo (24/04), menurut para peneliti, suara tersebut merupakan suara dengan frekuensi rendah yang dikeluarkan oleh ikan paus yang memiliki nama latin Balaenoptera bonaerensis.

Sebelumnya, banyak asumsi, perkiraan sampai dengan dugaan bahwa suara tersebut adalah suara makhluk asing di bawah laut. Tidak hanya itu, ada pula yang menyebutkan bahwa suara tersebut merupakan suara dari dinosaurus yang tersisa dan masih hidup di dasar laut. (src:merdeka.com)
  • Komen yuk!!, jangan lupa centang "Also post on Facebook" :)
  • BERITA TERKINI Designed by Templateism.com Copyright © 2014

    Theme images by Bim. Powered by Blogger.